08-10-2018 08:17
Art Music Today
Pada hari pertama penyelenggaraan October Meeting (7/10), para panitia dengan kerjakeras mempersiapkan segala keperluan sejak pagi harinya, mulai dari dekorasi, konsumsi, perlengkapan, kru, susunan acara, tata cahaya, dan tata suara. Iqbal Firdaussalam dan Halida Fisandra sebagai koordinator sudah sibuk menghubungi teman-teman panitia untuk segera datang ke Pendhapa Art Space, melalui grup WA. Satu-persatu panitia berdatangan, juga teman-teman dari Rekambergerak yang dipimpin Gatot Sulistiyanto. Secara profesional, mereka sudah tahu apa yang harus disiapkan untuk karya yang akan tampil, karena data-data atau keperluan sudah diketahui jauh sebelumnya. Seperti input kabel untuk masing-masing instrumen atau alat. Bahkan ketika ada alat yang rusak, dengan sigap segera diperbaiki dan berhasil.
Pada sisi lain, panitia lainnya sibuk mengambil alat-alat, seperti piano yang akan digunakan oleh penampil. Maka ketika penampil datang, mereka hanya mengatur alat-alat yang digunakan, dan memerintahkan panitia untuk membantu menempatkannya di panggung. Kuncinya adalah para penampil sudah memberikan denah pementasan dan keperluan meja yang digunakan. Itu sebabnya, persiapan ketika cek suara berjalan dengan cepat. Sebelum acara dimulai, para panitia bersama-sama memakan tumpeng sebagai wujud syukur dan doa untuk kelancaran acara pada malam itu.
Menurut Gatot, tumpeng tidak boleh dipotong di ujungnya, namun dipotong di bagian pinggir. “Ini merupakan simbol yang akan mengarahkan harapan kita kepada Tuhan ke atas,” ujarnya.
Dengan semangat semua panitia menyantap tumpeng hingga habis. Maka selain kerja keras, ada sebuah “doa” yang akan membantu kita melakukan segala hal yang di luar kemampuan manusia. Setelah itu, para panitia bersiap untuk melakukan tugas masing-masing. Pada usai acara, para panitia berkumpul untuk mambahas acara besok harinya yang tak kalah penting dan menariknya (ary/amt/foto: Denada).
550 x dilihat
411 x dilihat
1044 x dilihat
553 x dilihat
1099 x dilihat
1615 x dilihat
1201 x dilihat
1494 x dilihat
2699 x dilihat
1565 x dilihat
7392 x dilihat
2309 x dilihat
3361 x dilihat
1668 x dilihat
2357 x dilihat
2732 x dilihat
1797 x dilihat
1448 x dilihat
4673 x dilihat
6765 x dilihat
3343 x dilihat
2147 x dilihat
1712 x dilihat
1743 x dilihat
1969 x dilihat
1614 x dilihat
2321 x dilihat
1913 x dilihat
1671 x dilihat
11184 x dilihat
5041 x dilihat
2718 x dilihat
2503 x dilihat
5082 x dilihat
3921 x dilihat
© Copyright 2025 - Art Music Today